3 Tipe Orang Yang Selamanya Akan Tetap Sukses

Setiap orang mengharapkan kesuksesan dimana hal ini tidaklah mudah untuk dicapai. Sebagian melakukan berbagai cara, bahkan dengan cara instant untuk mencapai puncak kesuksesan. Hal ini bukanlah contoh yang baik sebab untuk mencapai kesuksesan, Anda perlu bekerja keras. Semua orang sukses, seperti Bill Gates, Warren Buffet, Sir Richard Bronson, Jack Ma, atau Oprah Winfrey, menjalani berbagai kegagalan sebelum mencapai kesuksesan seperti saat ini. Anda yang menginginkan kesuksesan sepertinya perlu melakukan beberapa perubahan, misalnya dalam hal kedisiplinan. Manfaatkan masa muda Anda sebaik mungkin agar masa tua Anda tidak kesulitan 😉

Berikut ini beberapa orang yang akan selalu sukses dengan kerja kerasnya …

1. Seorang Visioner

http://kerjayuk.com/blog/wp-content/uploads/2015/08/think-like-a-leader-798x350.jpg
http://kerjayuk.com/blog/wp-content/uploads/2015/08/think-like-a-leader-798×350.jpg

Thomas Alva Edison adalah salah satu visioner yang terkenal. Tipe visioner adalah seseorang yang akan selalu sukses dengan kerja kerasnya. Seorang visioner selalu melihat kemungkinan yang akan terjadi dimasa depan dan berusaha untuk membantu memecahkan masalah tersebut. Sebagai contoh, jika pada tahun 1878 Thomas Alva Edison tidak menemukan bola lampu, tentunya dimasa depan (saat ini) manusia akan tinggal dalam kegelapan.

Seorang visioner dapat sukses sebab mereka tekun dalam menjalani proses kesuksesannya. Masih ingat disaat ceritatentang Thomas Alva Edison yang gagal berulang kali tapi ia tetap tidak menyerah. Yah, seperti itulah seorang visioner. Seorang visioner tidak takut gagal, oleh sebab itu ketika Anda bersama seorang visioner, Anda akan merasa nyaman karena mereka takkan berusaha untuk menjelek-jelekan kegagalan Anda.

2. Si Kreatif Yang Penuh Ide

http://www.amylee.fr/wp-content/uploads/2013/04/creativite-art-peintre.jpg
http://www.amylee.fr/wp-content/uploads/2013/04/creativite-art-peintre.jpg

Apakah Anda seseorang yang penuh dengan kreatifitas? Artinya kerja keras Anda suatu saat akan terbayar. Seseorang yang kreatif akan lebih mudah menjadi sukses dengan ide-idenya, yang terkadang dianggap gila oleh beberapa orang. Shigeru Miyamoto adalah salah satu orang yang terkenal dengan kreatifitasnya. Anda kenal salah satu game Nintendo, yaitu Super Mario? Shigeru Miyamoto adalah si kreatif yang merancang kesuksesan Super Mario. Selain itu ide kreatifnya, seperti game The Legend of Zelda dan game Donkey Kong juga membawa kesuksesan pada Nintendo.

Namun, tahukah Anda bahwa dimasa kecilnya, Shigeru Miyamoto hanyalah anak desa yang menghabiskan masa kecilnya di rumah sederhana tanpa televisi. Hal inilah yang membuatnya berimajinasi dengan kreatifitasnya. Sejak saat itu semua kreatifitasnya ia tuangkan dalam game Nintendo yang akhirnya memberikannya kesuksesan. Dalam dunia game, Shigeru Miyamoto adalah orang yang tidak bisa dianggap remeh.

3. Seorang Murid Abadi

http://betanews.com/wp-content/uploads/2016/11/Deep-learning-e1478090238997.jpg
http://betanews.com/wp-content/uploads/2016/11/Deep-learning-e1478090238997.jpg

Calon orang sukses berikutnya adalah seorang murid abadi, yaitu seseorang yang tidak berhenti belajar. Harus diakui bahwa semangat belajar adalah kualitas penting yang dimiliki oleh semua orang sukses. Tanpa hal ini, seseorang akan menutup diri dari ide baru diluar dunianya. Lalu, kesuksesan apa yang akan datang jika seseorang selalu menutup diri dari ide atau hal baru diluar sana.


Posted

in

, , , , ,

by

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.