3 Cara Malas Bagi Anda yang Malas Baca Buku

Sahabat entrepreneur, salam hebat luar biasa!! Apakah anda pemalas? Ya, video ini memang saya tujukan untuk para pemalas dan untuk anda yang tidak suka membaca buku.

Jadi, pada kesempatan kali ini saya akan membahas tentang : “3 Cara Malas Bagi Anda yang Malas Baca Buku”. Saya sengaja membuat judul seperti ini karena saya tahu bahwa negara Indonesia ini meraih peringkat 60 dari 61 negara dalam survei kemampuan literasi atau kemampuan membaca buku. Itu artinya, orang Indonesia lebih suka membaca gambar, menonton video, dan menonton acara gosip daripada mengisi otaknya dengan membaca.

Bayangkan, membaca tulisan saja malas. Sampai kapan kita mau seperti ini terus? Sampai kapan kita mau menjadi juara terakhir terus dalam masalah literasi atau membaca buku? Oleh sebab itulah saya membuat buku ‘Badai Pasti Berlalu’. Jika anda perhatikan, di dalam buku saya tersebut lebih banyak gambarnya daripada tulisannya. Mengapa seperti itu? Karena saya tahu bahwa buku berisi gambar itu lebih disukai masyarakat Indonesia. Saya juga membuat font tulisan di buku saya dengan ukuran yang besar agar lebih mudah dibaca.

Kali ini saya akan menjelaskan apa saja 3 tips untuk anda yang malas membaca buku. Saya percaya jika anda menerapkan ketiga cara ini, maka lambat laun pasti anda akan suka membaca buku.

Jadi, cara yang pertama adalah tidak usah dibaca.

Maksudnya bagaimana sih? Lihat saja covernya, lalu lihat kata-kata yang terdapat di belakang buku tersebut. Jika anda tertarik, barulah anda membacanya. Jika tidak tertarik, anda tidak perlu membacanya. Saya sendiri kalau ingin membaca buku juga seperti itu.

Coba anda asal saja buka beberapa halaman buku tersebut. Jika anda menemukan kata-kata yang menarik minat anda, anda bisa mulai membacanya. Jika anda merasa bahwa buku tersebut bagus, secara tidak sadar anda pasti akan membaca buku tersebut sampai selesai apabila buku tersebut memang menarik perhatian anda.

Lalu cara yang kedua adalah cukup lihat kata pengantarnya.

Atau minimal lihat dulu saja judulnya. Ketika anda melihat kata pengantarnya dan menemukan beberapa orang yang memuji buku tersebut dan ada kata-kata yang positif, biasanya isi buku tersebut kurang lebih akan cukup menarik untuk dibaca. Jika anda tidak tertarik ketika melihat kata pengantarnya, tinggalkan saja buku tersebut. Membaca buku itu tidak perlu serius seperti ketika anda membaca buku pelajaran sekolah yang mana satu per satu babnya harus anda habiskan. Tidak seperti itu.

Jika anda merasa malas, boleh saja anda loncat dari bab 1 ke bab 4. Mungkin judul bab sebelumnya tidak menarik minat anda, namun judul bab 4 membuat anda merasa penasaran. Intinya, isi otak anda sesuai dengan yang anda butuhkan. Memang cara yang saya berikan disini itu kesannya ‘malas banget’, tetapi cara ini cocok untuk style orang Indonesia.

Lalu cara yang ketiga adalah cukup lihat gambarnya saja.

Anda tidak harus membaca isinya. Cukup liaht gambar-gambarnya yang menarik, lucu, dan berwarna. Lambat laun, and pasti akan tergoda untuk membaca buku tersebut. Jika gambarnya tidak menarik perhatian anda, tinggalkan saja buku tersebut.

Mungkin anda merasa bahwa membaca buku itu membosankan. Namun jika terdapat gambar yang menarik, maka anda pasti akan tahu bahwa membaca buku itu sebenarnya tidaklah membosankan. Gambar yang menarik dan karikaturnya yang lucu tersebut dapat memberikan pesan yang berkesan pada anda. Niscaya hal tersebut yang akan menjadi daya tarik tersendiri.

Demikian sahabat entrepreneur, selamat menerapkan 3 cara malas ini.

Saya jamin jika anda mau menerapkan ketiga cara tersebut, anda pasti akan mulai suka membaca buku. Coba anda buat berapa rekor terlama anda dalam mebaca buku agar anda bisa lebih semangat membaca. Intinya, mebaca itu tidak perlu dihabiskan. Namun cobalah membaca sesuai yang anda butuhkan saja.

Kalau dulu paling lama anda betah membaca buku itu hanya 1 menit, mungkin dengan menerapkan ketiga tips di atas anda justru mampu membaca selama 5 menit. Ini bagus, yang penting sudah ada kemauan.

Semoga topik kali ini bermanfaat. Konten saya sederhana saja, namun semoga dapat bermanfaat untuk anda. Semoga apa yang saya jelaskan dapat anda pahami, dan sukses selalu untuk anda semua para sahabat SB30. Jangan lupa klik subscribe, dan jangan lupa loncengnya diaktifkan. Salam hebat luar biasa..!!

 


Posted

in

by

Tags:

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.