3 Sebab Kenapa uang Anda Cepat Habis

Klik disini untuk melihat di YouTube

Sahabat entrepreneur, salam hebat luar biasa..!! Pada episode kali ini saya akan membahas tentang permasalahan milyaran orang di seluruh dunia. Yaitu : “3 alasan kenapa uang anda cepat habis”.

Bagaimana kita mau menyangkal, kenapa sih kok uang cepat habis? Jadi baru hari ini ada di kantong, besoknya sudah habis. Baru sebentar masuk tabungan, besoknya sudah habis. Jadi rekening tabungan hanya ‘rekening transit’. Akhirnya di rekening tabungan anda hanya ada sisa minimum saldo. Inilah problem banyak orang, baik itu di Indonesia maupun di seluruh dunia.

Saya me-research, saya juga mengamati beberapa murid selama 20 tahun saya menggeluti bidang pengembangan diri. Saya juga amati ada beberapa poin, sekurang-kurangnya ada tiga yang menurut analisa dan pengalaman saya, mengapa uang seseorang itu cepat habis.

Berikut ini adalah 3 sebab mengapa uang anda cepat habis :

1. Kurangnya pendidikan finansial

Yang pertama adalah : Anda kurang pendidikan finansial. Jadi sekali lagi, masalah pendidikan finansial ini yang jadi masalah. Di Indonesia, khususnya masalah pendidikan finansial boleh dikatakan sangat minim. Harusnya diajarkan di SD. Bukan setelah anda tamat kuliah. Atau tamat sarjana, atau tamat SMK. Karena banyak sekali dari mereka yang bingung ketika menerima gaji pertama kali. “Mengapa kok gaji saya cepat habis?” Akhirnya saat mau menikah, tidak punya uang. Ini masalah yang seringkali dihadapi kebanyakan orang.

Jadi problem keuangan ini tidak pernah selesai. Akhirnya setelah nanti dia tua, sampai masa pensiun pun tetap tidak punya uang. Akhirnya mereka mengandalkan anaknya. Itu pun kalau anaknya bisa berbakti kepada orang tuanya. Kalau tidak bisa bagaimana? Anaknya punya kehidupan masing-masing. Akhirnya di masa tua pun sengsara. Banyak orang yang seperti itu.

Masalah pendidikan finansial ini dialami semua orang. Jangankan anda, para selebritis terkenal saja seperti yang anda lihat disini, yang sekarang sedang ‘nge-trend‘, Johnny Depp. Ini adalah bintang film di masa kecil kita. Beliau ini cukup terkenal di beberapa filmnya. Dulu ada film 21 Jump Street, kemudian film Pirates of The Caribbean, Johnny Depp sering sekali menjadi bintang film.

Saya dengar, saat ini beliau mempunyai program finansial yang cukup parah. Padahal penghasilannya sebagai seorang bintang film itu sangat-sangat besar. Tetapi berapapun besar penghasilannya, ternyata pengeluarannya jauh lebih besar. Setiap hari dia menghabiskan puluhan ribu US untuk minum wine. Hanya untuk minum wine saja harus mengeluarkan ratusan juta Rupiah. Tidak masuk akal, bukan?

Setiap hari harus beli jam tangan mewah, harus beli baju mewah, harus makan sampai menghabiskan puluhan juta Rupiah. Jadi menurut saya, setiap bulan ia harus menghabiskan milyaran Rupiah. Menurut saya, seberapa pun besar penghasilannya, kalau pengeluarannya sampai puluhan milyar, maka akhirnya juga minus. Seberapapun banyaknya uang tetap akan habis. Jadi ketika penghasilan anda 10 juta dalam sebulan, maka akan habis juga.

Penghasilan anda 100 juta per bulan, masih kurang..

Penghasilan 1M per bulan, maka tetap masih kurang juga. Anda tahu masalahnya dimana? Masalahnya adalah tidak ada pendidikan finansial. Pendidikan finansial sebenarnya sudah banyak saya bahas di video-video sebelumnya. Yaitu pastikan seberapa banyak uang yang anda hasilkan, itu tidak menentukan kekayaan anda. Tetapi yang menentukan adalah berapa banyak uang yang anda simpan. Itu yang paling basic.

2. Tidak terbiasa punya uang banyak

Penyebab yang kedua adalah : Anda tidak terbiasa punya uang banyak. Anda tidak terbiasa memegang uang banyak. Misalkan anda terbiasa memiliki penghasilan 500 ribu per bulan. Tiba-tiba, anda hari ini memegang uang 10 kali lipatnya, yaitu 5 juta Rupiah. Maka anda akan bingung. Anda akan kelabakan, uang 5 juta ini harus diapakan? Akhirnya tangan anda mulai gatal dan mulai panas, serta teman-teman anda berdatangan. Traktir sana, traktir sini. Beli sesuatu yang tidak perlu, karena anda memegang uang banyak.

Maka ujung-ujungnya penghasilan anda 5 juta tadi tidak jauh beda dengan 500 ribu. Anda tahu masalahnya kenapa? Padahal jika penghasilan anda 500 ribu, anda butuh waktu 10 bulan untuk mencapai 5 juta. Tetapi mengapa penghasilan senilai 10 bulan tersebut bisa habis dalam waktu sekejap? Padahal anda perlu bekerja 10 bulan untuk mendapatkan uang tersebut. Akhirnya anda stress sendiri.

Dulu ketika uang anda tidak banyak, anda tidak merasa stress seperti ketika memiliki uang banyak. Ini problemnya dimana? Jadi, masalahnya bukan pada jumlah uangnya. Tapi masalahnya adalah ada yang salah dengan cara berpikir anda. Akhirnya, inilah yang menjadikan anda hari ini walaupun memiliki uang banyak, pasti akan habis.

Jadi, tidak salah jika anda memiliki uang yang banyak. Tetapi anda harus sangat bijak jika anda memiliki uang banyak. Maka saran saya, anda sebaiknya di poin kedua ini anda harus belajar menabung atau menginvestasikan uang anda. Silahkan anda menonton video saya sebelumnya, “Mindset dan Mental Orang Sukses“. Disitu ada 4 kuadran. Di kuadran yang terakhir adalah kuadran I. Investasikan, biasakan diri anda untuk menabung. Saya juga telah membuat video “3 Cara Menabung yang Benar“, silahkan anda tonton. Kemudian anda juga harus belajar untuk mengunci penghasilan anda.

*maksud dari kata “mengunci penghasilan anda” adalah agar penghasilan anda tidak cepat habis.

Karena apa? Uang anda cepat mengalir. Uang itu menguap begitu cepat, seperti asap. Kalau anda tidak cepat menangkapnya, tidak segera anda kondisikan, tidak segera anda masukkan, maka asap ini akan cepat menguap. Jadi anda harus segera menyelamatkan asap-asap tersebut.

Karena apa? Karena kalau tidak anda selamatkan sebagian, pasti akan hilang. Cara menyelamatkannya adalah dengan investasi. Silahkan anda menonton video saya “3 cara menabung yang benar”. Anda bisa tabung melalui property, mungkin anda bisa beli sawah atau beli kebun. Intinya uang itu dikunci. Kalau di desa mungkin bisa dibelikan pohon kelapa. Apapun itu jenisnya, yang penting disimpan. Intinya jangan biarkan uang itu ‘mengalir’ tak bersisa. Beli barang-barang yang tidak bernilai, akhirnya tidak bisa dijual kembali. Jadi itulah yang paling penting.

3. Kena Tipu

Yang ketiga, anda kena tipu. Saya juga banyak mendengarkan curhatan dari para TKI yang berada di luar negeri. Ketika mereka membawa banyak sekali uang ke Indonesia, pulang bekerja setelah bertahun-tahun, namun dalam sekejap bisa hilang. Mengapa? Karena kena tipu. Ketika pulang ditawari pekerjaan atau ditawari simpanan dana di koperasi. Ternyata ujung-ujungnya money game. Penggandaan uang. Kembali lagi, ini adalah karena kurangnya pendidikan finansial.

Setelah mengalami peristiwa seperti ini, maka anda akan stress. Akhirnya terpaksa harus bekerja ke luar negeri lagi untuk mengganti hutangnya. Lalu, anda mau bekerja berapa lama disana? Demikian juga dengan yang kedua, yaitu pensiunan. Jadi ketika anda bekerja hampir seumur hidup, puluhan tahun. Baik itu sebagai PNS, sebagai POLRI, sebagai TNI, atau karyawan swasta. Tiba-tiba anda mendapatkan dana pensiunan.

Ketika anda mendapatkan dana pensiunan yang cukup besar, ratusan juta sampai milyaran, tiba-tiba anda kena tipu. Usaha ini-itu, ditawari teman, akhirnya kena tipu. Ini yang menjadikan anda stress. Dan akhirnya apa? Berapapun besarnya uang  anda, akhirnya akan cepat habis. Anda harus hati-hati dan konsultasi dengan bijak. Sekali lagi saran saya, kuncinya itu sebenarnya sederhana :

“Simpanlah uang anda dengan benar”

Baik para subscriber, karena topik saya disini adalah membicarakan tentang “kenapa uang anda cepat habis?”. Salah satunya karena uang anda cepat menguap. Yang ingin saya tanyakan adalah, “Selama ini uang anda menguap kemana saja?”. Sebisa mungkin saya memberikan anda edukasi, semoga membantu. Dan anda bisa tuliskan jawabannya di kolom comment agar saya bisa membantu anda dengan tips-tips berikutnya.

Demikian tips saya kali ini. Semoga bisa menginspirasi anda. Dan jangan lupa subscribe atau berlangganan. Anda juga bisa memberikan like dan comment, saya dengan senang hati akan membaca comment dari anda semua. Sukses untuk anda, salam hebat luar biasa..!!

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.