5 Kunci Supaya Anda Sangat Termotivasi

Sahabat entrepreneur, salam hebat luar biasa..!! Kali ini style’nya beda ya, saya sedang berenang dan pegang mic supaya anda bisa mendengarkan suara saya. Saya sedang liburan sekarang. Dan tentunya liburan itu penting supaya anda tetap termotivasi. Jadi topik saya kali ini adalah : “5 Kunci Supaya Anda Sangat Termotivasi”.

Apakah anda saat ini sedang menghadapi rutinitas yang membosankan sehingga terkadang anda kehilangan motivasi? Anda terkadang jenuh, anda juga terkadang kehilangan motivasi? Ingat, jika seseorang bekerja tanpa motivasi, maka otomatis pekerjaannya akan menjadi suatu pekerjaan yang membosankan dan akhirnya tidak produktif. Kalau anda tidak produktif, maka besar kemungkinan hasil kerja anda akan menurun. Kalau hasil kerja anda menurun, maka anda akan semakin jauh dari impian anda. Disini saya akan berbagi tips bagaimana supaya anda tetap termotivasi :

1. Anda harus selalu mempunyai ambisi yang positif

Yang pertama, anda harus selalu mempunyai ambisi yang positif. Ambisi yang positif itu maksudnya apa? Dengan menonton channel ini, anda juga akan selalu memiliki motivasi yang positif. Mungkin selama ini anda selalu menonton channel liburan atau cuma mengusir kebosanan. Ini tidak salah. Tetapi poin yang paling penting adalah apa hikmah dan sesuatu yang bisa anda petik dari pelajaran tersebut?

Kalau hal itu bisa membuat anda termotivasi, maka besar kemungkinan pekerjaan anda akan semakin bagus dan semakin luar biasa.

2. Anda harus tetap fokus

Yang kedua adalah anda harus tetap fokus. Mengapa saya katakan fokus? Karena pekerjaan apapun kalau tidak anda kerjakan dengan fokus, maka anda akan kehilangan motivasi. Ingat, saya mempunyai sebuah tips. Yaitu kerjakan satu hal, tetapi sering. Bukan kerjakan banyak hal tetapi tidak sering. Maksudnya apa? Artinya kalau anda mengerjakan banyak hal tetapi anda tidak fokus, itu sama saja anda tidak akan pernah sukses. Namun lebih baik anda mengerjakan satu hal, tetapi fokus. Niscaya apa yang anda kerjakan itu akan membawa suatu dampak dan hasil.

Mungkin saat ini anda sedang fokus mengerjakan goals anda atau target anda. Atau saat ini anda sedang bekerja. Tentu ada kejenuhan melanda. Itu tidak masalah dan sudah hal biasa. Tetapi kalau anda bisa fokus target 2,3 sampai 5 tahun anda kerjakan, hasilnya itu luar biasa. Saya sendiri selama 20 tahun fokus pada satu bidang usaha sebelum saya membangun banyak perusahaan. Saya fokus pada satu perusahaan. Itu adalah pekerjaan saya selama hampir 18 tahun. Fokus pada satu perusahaan.

Apakah saya pernah kehilangan motivasi? YA. Tetapi tidak lama. Saya cepat mencari suatu mood baru. Saya cepat mencari suatu terobosan baru. Dan akhirnya saya bisa menyelesaikan pekerjaan tersebut dengan maksimal. Saya biasanya mengalami kejenuhan hanya 1 hari-2 hari. Tetapi dalam 1-2 hari itu, saya segera mencari mood positif. Saya fokus kembali. Dan akhirnya, saya bisa membuat terobosan.

3. Harus tetap berusaha

Jadi kunci yang ketiga itu adalah harus tetap berusaha. Apakah saya sendiri pernah merasakan rasa malas? YA. Saya sudah ada video tentang cara-cara mengatasi rasa malas. Tetapi ketika rasa malas itu melanda, maka anda harus segera mencari suatu penyegaran. Seperti salah satu contohnya saya siang hari ini berenang. Ketika anda berenang, anda olahraga, anda merasa fresh. Anda jangan lari ke kebiasaan yang negatif. Mungkin anda bisa lari ke kebiasaan negatif seperti merokok atau minum alkohol.

Mungkin di Indonesia sudah dilarang. Intinya anda harus mencari habit yang positif, supaya anda bisa menemukan sesuatu yang fresh. Contohnya pada saya. Ketika jenuh melanda, pelarian saya adalah ke olahraga. Itu adalah habit yang positif. Atau mungkin jika anda yang menonton channel saya adalah wanita, mungkin anda larinya ke shopping, atau ke shopping mall. Tidak harus belanja, cukup lihat-lihat saja anda sudah menemukan mood yang positif. Maka hal itu adalah suatu terobosan yang bisa anda lakukan. Jadi anda harus tetap berusaha supaya anda tidak kehilangan motivasi.

4. Anda bisa menjadi sangat termotivasi kalau anda mempunyai sikap (attitude) yang baik

Yang keempat, anda bisa menjadi sangat termotivasi kalau anda mempunyai sikap (attitude) yang baik. Respon yang baik. Ketika anda mengalami masalah, anda bisa down, anda bisa bingung, anda bisa stress. Atau sebaliknya anda bisa lebih termotivasi, anda bisa menganggapnya sebagai pelajaran berharga, anda bisa menganggap itu sebagai suatu masalah yang harus direnungkan, ataukah anda sebaliknya mengeluh. Anda mengutuk masalah itu.

Anda bisa saja mengatakan ini adalah ujian dan cobaan dari Tuhan. Tidak salah. Tetapi mengapa anda tidak mengatakan, “ini bukan ujian dari Tuhan”. Tetapi anda justru mengatakan, “Tuhan yang Maha Esa sedang mencintai saya. Menguji saya agar saya lebih kuat dan lebih hebat lagi”.

Karena tidak ada orang sukses yang tidak melewati ujian, badai dan masalah

Jadi ketika anda mempunyai masalah, maka sikap anda itulah yang akan menentukan diri anda. Apakah anda bisa naik kelas, turun kelas, atau tetap di kelas yang sama. Ingat, kehidupan juga punya ujian dan suatu nilai yang harus anda lakukan. Misalkan di sekolah. Jika anda ingin lulus, maka anda harus melewati ujian dahulu, baru anda bisa lulus.

Tetapi di dalam kehidupan, anda harus menghadapi masalah dulu. Baru anda bisa mempunyai nilai yang bagus. Jadi hal ini adalah sesuatu yang sangat penting yang harus anda pelajari di kehidupan ini.

5. Anda harus selalu mempunyai harapan (hope)

Dan yang terakhir, yang kelima adalah anda harus selalu mempunyai harapan (hope). Ketika anda selalu mempunyai harapan, niscaya hidup itu selalu indah. Hidup itu tidak seburuk yang dipikirkan banyak orang. Ketika saya mengalami badai, yang membuat saya tetap hidup adalah harapan (hope). Saya tidak bisa hidup tanpa harapan. Ketika seseorang terkena penyakit kanker, yang bisa membuat dia tetap tersenyum adalah harapan.

Ketika seseorang mengalami kebangkrutan, yang bisa membuat dia tetap bisa makan & tetap bisa tersenyum adalah melihat senyuman anak-anaknya. HARAPAN. Apakah saya hari ini tetap di dalam keterpurukan? Ataukah saya hari ini harus melihat pendidikan anak-anak saya? Mereka layak untuk hidup lebih baik.

Saya tahu, mungkin bagi yang menonton channel ini, banyak yang sedang terpuruk. Banyak yang sedang stress. Banyak yang sedang galau terhadap masalah anda. Atau mungkin anda gagal di dalam percintaan. Anda tidak jadi menikah dengan pacar anda, contohnya. Bagi pasangan-pasangan muda, anda sudah menganggap hidup anda itu sudah berakhir. Tetapi anda harus punya harapan. Percayalah, ada pasangan yang lebih baik dan lebih layak menjadi istri atau suami anda.

Hidup tidak harus berakhir disini. Tetapi hidup bisa menjadi indah jika anda selalu mempunyai harapan.

Mengapa saya bisa bangkit dari badai? Yaitu ketika keluarga dihinggapi hutang & masalah. Karena saya selalu mempunyai harapan untuk bangkit.

“Saya percaya bahwa suatu hari nanti saya pasti sukses”

Dan kisah sukses saya akan dilihat oleh banyak orang. Terima kasih bagi anda yang sudah membaca buku ‘Badai Pasti Berlalu’. Terima kasih bagi anda yang sudah membeli. Semoga anda bisa melewati badai anda. Semoga anda bisa melewati masalah anda. Dan percayalah, anda harus tetap mempunyai harapan bahwa suatu hari nanti anda layak menjadi orang sukses. Dan banyak orang yang akan mendengarkan kisah anda.

Demikian episode kali ini. Saya siap berbagi agar anda tetap termotivasi. Ada 2 video disini, silahkan anda tonton. Jangan lupa klik like, berikan komentar positif anda, dan jangan lupa subscribe. Serta ada icon lonceng di kanan bawah, silahkan  anda tekan untuk mendapatkan notifikasi dan selalu mendapatkan inspirasi baru dari channel kami.

Sukses untuk anda, dan selalu salam hebat luar biasa..!!

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.