“Sebenarnya 1 Hari Anda Cuma Punya Berapa Jam, sih?”

Sebenarnya, 1 hari anda cuma punya berapa jam ??

Klik disini untuk melihat di YouTube

Sahabat entrepreneur, salam hebat luar biasa !! Topik saya kali ini adalah : “Sebenarnya, 1 hari anda cuma punya berapa jam sih ??”

Baik, jadi mengapa saya membahas topik ini? Karena saya paling tidak suka melihat orang yang suka membuang-buang waktu. Kalau ibu-ibu, dia menghabiskan waktunya mungkin kebanyakan untuk menonton sinetron. Kemudian kalau anak-anak muda, kecanduan main games. Sehingga, seolah-olah waktu itu masih sangat banyak. Tetapi seringkali di dalam seminar-seminar saya, saya selalu mengedepankan bahwa sebetulnya waktu anda itu tidak banyak.

Coba kita lihat, setiap orang dari kita, setiap manusia di muka bumi ini, dalam satu hari kita hanya memiliki waktu 24 jam. Tapi pertanyaan saya sekarang cuma satu. Sebetulnya apakah anda bisa menggunakan waktu 24 jam dalam sehari secara efektif?

Waktu yang anda pakai untuk bekerja membangun masa depan itu cuma berapa jam?

Oke, mari kita berhitung. Ada 24 jam dalam satu hari, pasti waktu anda terpotong 8 jam untuk anda tidur, untuk anda beristirahat. Berarti waktu anda, sepertiga hidup anda sudah pasti habis untuk istirahat. Kemudian, 8 jam yang kedua, pasti waktu anda ini anda pergunakan untuk sesuatu yang sifatnya tidak terlalu produktif untuk anda bekerja demi masa depan.

Contoh, mungkin anda bisa gunakan waktu tersebut untuk makan siang atau mandi. Tidak mungkin bukan, anda mandi sambil membangun masa depan? Tidak mungkin. Atau mungkin anda sedang melakukan sesuatu yang tidak produktif, seperti contohnya anda sedang menyetir, atau intinya sesuatu yang tidak berkaitan dengan pekerjaan.

Jadi, ada banyak sekali waktu anda. Namun 8 jam yang kedua ini habis begitu saja.

Biasanya anda juga menggunakannya untuk hal-hal yang sifatnya sepele. Akhirnya waktu anda dalam satu hari itu yang benar-benar tersisa HANYA 8 JAM. Jadi, sepertiga hidup anda yang bisa anda gunakan dengan baik untuk masa depan anda itu sebenarnya cuma 8 jam.

sisa waktu 8 jam ini, kalau anda pergunakan dengan maksimal dan optimal, saya percaya anda akan bisa membangun masa depan dengan baik. Kebanyakan orang, kalau orang sukses mempergunakan waktu 8 jam ini dengan baik, bahkan mereka merasa kurang. Bahkan kebanyakan orang sukses, kalau anda perhatikan banyak miliarder-miliarder dunia, mereka bahkan merasa waktu 8 jam ini sangat kurang.

Bahkan tidak jarang mereka menggunakan waktu untuk hal yang sepele itu tadi untuk bekerja. Sehingga bukan mustahil dalam sehari mereka bekerja selama 10,12, bahkan tidak jarang yang bekerja sampai 14 jam. Dan akhirnya mereka mengkorting waktu tidur mereka sendiri. Yang seperti itu saya juga tidak setuju, karena kesehatan anda bisa terganggu.

Tetapi, itulah kebiasaan orang-orang sukses, dimana mereka sangat menghargai waktu. Bagi mereka, setiap saat, setiap waktu itu sangat berharga. Mereka tidak akan pernah membuang-buang waktu. Mereka tidak akan pernah menyia-nyiakan waktu. Karena mereka tahu bahwa setiap menit itu sangat berharga. Bahkan, setiap detik itu sangat berharga.

Oleh sebab itu sahabat entrepreneur, sebetulnya dalam 1 hari anda itu cuma punya berapa jam untuk anda bekerja?? Rata-rata, anda cuma bekerja selama 8 jam. Itu pun kalau dihitung rata-rata baik karyawan maupun pengusaha. Tetapi kalau anda bisa menggunakannya secara optimal, saya percaya 8 jam ini akan sangat baik untuk membangun masa depan anda.

Ingat, sebetulnya hidup kita, waktu kita, kalau anda mempunyai usia sampai misalnya 80 tahun, maka sebenarnya waktu kita yang efektif untuk membangun masa depan itu cuma dibagi tiga. Yaitu berapa? Mungkin cuma sisa 20 sampai 25 tahun saja untuk anda membangun masa depan. Sisanya? Anda pergunakan untuk istirahat dan sebagainya.

Apakah 25 tahun itu cukup untuk merintis sebuah karir dan masa depan agar anda dapat hidup lebih baik?

Kalau anda mengetahui ilmu ini, saya percaya anda tidak akan buang-buang waktu lagi. Pergunakan waktu dengan sebaik-baiknya, dan semoga anda bisa menjadi miliarder berikutnya. Success before 30 !!

Sukses untuk anda, salam hebat luar biasa !!


Posted

in

, , , , ,

by

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.